Jakarta, HarianRakyat -- Perhelatan EURO 2024 resmi bergulir mulai Sabtu (15/06/2024) pukul 02.00 dini hari WIB. Laga Grup A antara tuan rumah Jerman versus Skotlandia di Allianz Arena, Muenchen, akan menjadi penanda dimulainya turnamen akbar sepak bola empat tahunan di Benua Eropa tersebut.
Jerman meraih kemenangan 2-1 atas Yunani pada laga uji coba terakhir melawan Yunani. Sempat tertinggal di menit ke-33, tim besutan Julian Nagelsmann mampu bangkit dengan gol-gol dari Kai Havertz pada menit ke-55 dan Pascal Gross pada menit ke-89.
Di sisi lain, Skotlandia menutup persiapannya dengan hasil imbang 2-2 dalam pertandingan uji coba melawan Finlandia. Gol-gol Skotlandia berasal dari bunuh diri pemain lawan dan gol yang dicetak oleh Lawrence Shankland.
Pada Euro 2020, Jerman mengalami kekalahan pahit di pertandingan pembuka melawan Prancis, berkat gol bunuh diri Mats Hummels.
Pertandingan tersebut juga digelar di Allianz Arena. Kini, dengan status sebagai tuan rumah, Jerman berharap dapat memulai Euro 2024 dengan hasil yang lebih baik.
Berstatus sebagai tuan rumah, Jerman mesti mewaspadai duel di laga pembuka. Banyak tuan rumah yang mencatat hasil minor di laga perdana. Berstatus sebagai tuan rumah, tercatat hanya Italia (2020) dan Prancis (2016) meraih kemenangan di laga pembuka.
Sementara Portugal (2004), Swiss (2008) dan Polandia (2012) gagal meraih kemenangan. Ditarik lebih ke belakang, hasil minor sebagai tuan rumah juga turut dirasakan Jerman (1988), Swedia (1992) dan Inggris (1996).
Akankah Jerman mampu mengamankan kemenangan di laga pembuka mereka kali ini? Menilik data dari laman resmi UEFA, Jerman lebih difavoritkan memenangi laga ini. Dari total 17 pertemuan antara kedua tim, Der Panzer sudah menang 8 kali, 5 kali imbang, dan 4 kali kalah dari Skotlandia.
Perkiraan susunan pemain;
Jerman (4-2-3-1);
Manuel Neuer; Joshua Kimmich, Antonio Rüdiger, Jonathan Tah, Maximilian Mittelstädt; Toni Kroos, Robert Andrich; İlkay Gündoğan, Florian Wirtz, Jamal Musiala; Kai Havertz
Pelatih: Julian Nagelsmann
Skotlandia (5-4-1):
Angus Gunn; Anthony Ralston, Ryan Porteous, Jack Hendry, Kieran Tierney, Andrew Robertson; Billy Gilmour, Scott McTominay, John McGinn, Callum McGregor; Lawrence Shankland
Pelatih: Steve Clarke.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Jerman vs Skotlandia:
07-09-2015: Skotlandia vs Jerman 2-3 (Kualifikasi EURO 2016)
07-09-2014: Jerman vs Skotlandia 2-1 (Kualifikasi EURO 2016)
10-09-2003: Jerman vs Skotlandia 2-1 (Kualifikasi EURO 2004)
07-06-2003: Skotlandia vs Jerman 1-1 (Kualifikasi EURO 2004)
28-04-1999: Jerman vs Skotlandia 0-1 (Friendly)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Jerman:
08-06-2024: Jerman vs Yunani 2-1 (Friendly)
04-06-2024: Jerman vs Ukraina 0-0 (Friendly)
27-03-2024: Jerman vs Belanda 2-1 (Friendly)
24-03-2024: Prancis vs Jerman 0-2 (Friendly)
21-11-2023: Austria vs Jerman 2-0 (Friendly)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Skotlandia:
08-06-2024: Skotlandia vs Finlandia 2-2 (Friendly)
03-06-2024: Gibraltar vs Skotlandia 0-2 (Friendly)
27-03-2024: Skotlandia vs Irlandia Utara 0-1 (Friendly)
23-03-2024: Belanda vs Skotlandia 4-0 (Friendly)
20-11-2023: Skotlandia vs Norwegia 3-3 (Kualifikasi EURO 2024).