Cw1

Jakarta, HarianRakyat -- Hungaria akan menghadapi Swiss pada matchday pertama Grup A EURO 2024 di Stadion RheinEnergie, Sabtu (15/06) mulai pukul 20.00 WIB. Duel kedua tim diprediksi bakal berjalan sengit.

Hungaria memasuki turnamen ini dengan penuh percaya diri setelah memenangkan laga uji coba terakhirnya jelang EURO 2024. Dalam pertandingan tersebut, Hungaria berhasil mengalahkan Israel dengan skor meyakinkan 3-0.

Roland Sallai membuka keunggulan untuk Hungaria, diikuti dengan dua gol dari Barnabas Varga yang memastikan kemenangan telak bagi timnya.

Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi Hungaria untuk menghadapi laga pertama mereka di Grup A.

Di sisi lain, Swiss harus puas dengan hasil imbang 1-1 dalam laga pemanasan terakhir mereka melawan Austria. Gol Swiss dicetak oleh Silvan Widmer, yang menunjukkan bahwa Swiss masih memiliki lini serang yang patut diwaspadai.

Meski hasil imbang, Swiss tetap optimis dalam menghadapi Euro 2024 dengan skuad yang solid dan pengalaman yang cukup di turnamen besar.

Terakhir kali Hungaria dan Swiss bertemu adalah di Kualifikasi Piala Dunia 2018. Pada saat itu, Swiss berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 5-2 di kandang mereka.

Hasil tersebut tentu masih segar dalam ingatan kedua tim, dan Hungaria pastinya ingin membalas kekalahan tersebut pada pertemuan kali ini. Meskipun demikian, Swiss tentu tidak akan membiarkan hal itu terjadi dengan mudah.


Perkiraan susunan pemain;

Hungaria (3-4-2-1): 
Peter Gulacsi (GK); Adam Lang, Willi Orban, Attila Szalai; Loic Nego, Adam Nagy, Callum Styles, András Schäfer; Dominik Szoboszlai, Roland Sallai, Barnabas Varga
Pelatih: Marco Rossi.

Swiss (3-4-2-1): 
Yann Sommer (GK); Fabian Schar, Manuel Akanji, Ricardo Rodriguez; Silvan Widmer, Remo Freuler, Granit Xhaka, Dan Ndoye; Xherdan Shaqiri, Ruben Vargas; Noah Okafor
Pelatih: Murat Yakin.


5 pertemuan terakhir
08/10/17 Swiss 5-2 Hungaria (Kualifikasi Piala Dunia)

08/10/16 Hungaria 2-3 Swiss (Kualifikasi Piala Dunia)

13/02/02 Swiss 2-1 Hungaria (Friendly)

18/11/98 Hungaria 2-0 Swiss (Friendly)

20/08/97 Hungaria 1-1 Swiss (Kualifikasi Piala Dunia).

5 pertandingan terakhir Hungaria
19/11/23 Hungaria 3-1 Montenegro (Kualifikasi Euro)

23/03/24 Hungaria 1-0 Turki (Friendly)

27/03/24 Hungaria 2-0 Kosovo (Friendly)

05/06/24 Irlandia 2-1 Hungaria (Friendly)

08/06/24 Hungaria 3-0 Israel (Friendly)

5 pertandingan terakhir Swiss
22/11/23 Rumania 1-0 Swiss (Kualifikasi Euro)

24/03/24 Denmark 0-0 Swiss (Friendly)

27/03/24 Irlandia 0-1 Swiss (Friendly)

05/06/24 Swiss 4-0 Estonia (Friendly)

08/06/24 Swiss 1-1 Austria (Friendly).



www.harianrakyat.com
Redaksi | Disclaimer | Dewan Pers